Lakukan Benchmarking, STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung Sambangi Unusa

Benchmarking Stikes Tulungagung dan Unusa

Surabaya Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) terima kunjungan dari Sekolah Tinggi Kesehatan (STIKES) Hutama Abdi Husada Tulungagung. Kunjungan yang menjadi bentuk benchmark antar dua kampus tersebut berlangsung di Cafe Fastron Tower Unusa pada Kamis (15/6).

Rangkaian acara diisi dengan beberapa sambutan yang disampaikan oleh Wakil Rektor III Unusa, dr Umi Hanik, M.Kes., dan Ketua STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung, Dr. H. Yitno, SKp., M.Pd, kemudian tukar menukar pemberian cinderamata kedua kampus, penutupan doa, foto bersama, serta yang terakhir adalah sharing session.

Kegiatan tersebut diupayakan sebagai wadah diskusi terkait pengembangan pendidikan dan peningkatan mutu. Selain itu, diharapkan adanya kunjungan ini dapat memberi manfaat sekaligus membuka gerbang untuk saling memperkuat kerjasama dalam meningkatkan kualitas bagi masing-masing institusi. (Humas Unusa)

Pemberian Cinderamata dari Unusa kepada STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung yang diwakilkan oleh Rektor 3 Unusa dan Ketua STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung
Pemberian Cinderamata dari STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung Kepada Unusa yang diwakilkan oleh Rektor 3 Unusa dan Ketua STIKES Hutama Abdi Husada Tulungagung
Diskusi antar jajaran petinggi Unusa dan STIKES
Diskusi Divisi Lembaga Penjamin Mutu dan Pengawasan Internal
Diskusi antar dosen Fakultas Keperawatan dan Kebidanan Kedua Kampus
Diksusi antar Bidang Perpustakaan dan Kerjasama
Diskusi antar dosen Program Studi D4 Analis Kesehatan Kedua Kampus
Diskusi antar Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat