Unusa Jadi Tuan Rumah Closing Ceremony LO Kreatif 2023

Surabaya – Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Wilayah VII Jawa Timur telah selesai mengadakan Lomba Nasional Kreativitas Mahasiswa (LO Kreatif) 2023. Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) menjadi tuan rumah yang gemilang dalam acara penutupan, Closing Ceremony LO Kreatif 2023.

Acara yang digelar pada Rabu (29/11) tersebut dihadiri oleh Bupati Pasuruan, Dr. Andriyanto, SH, M.Kes yang pada kesempatan tersebut mewakili Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Pada closing ceremony tersebut, Ketua Aptisi Jatim, Drs. HM Za’imuddin W As’ad M.S dalam sambutannya mengatakan kegiatan lomba yang telah berlangsung sejak bulan September lalu, berhasil mengumpulkan kurang lebih 3000 mahasiswa dari seluruh Indonesia untuk ikut berpartisipasi dan menjadi wadah bagi para mahasiswa untuk menuangkan ide kreatifnya.

“Ini adalah kegiatan satu-satunya yang diikuti seluruh APTISI seluruh Indonesia yang berguna untuk menjadi wadah bagi para mahasiswa agar dapat menjadi cerminan proses menjadi manusia” ujarnya

Selain closing ceremony, kegiatan tersebut juga terdapat talkshow yang menghadirkan narasumber yaitu, Edwin Zuijdendorp, CEO Global IT Support, Erik Stolk, CEO Spheeres.com, Lidyawati, GM of Seles iForte, serta Raisyuli Indria, PMP, Vice President Program Management Institute (PMI) Indonesia Chapters. 

Edwin Zuijdendorp, selaku CEO Global IT Support mengatakan gelaran acara ini juga bermanfaat bagi siswa di Indonesia, serta dirinya yakin dengan LO Kreatif ini dapat membantu meningkatkan semangat para peserta.

“I believe Indonesian student in LO Creative will help you about sinergy and inovation to improve the international company. And I believe this event can break your limit” (Saya percaya mahasiswa Indonesia di gelaran LO Kreatif ini dapat membantu dalam sinergitas dan inovasi untuk mengimprof dari perusahaan internasional. Dan saya percaya dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan semangat para peserta) katanya

Pada puncak acara, terdapat penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba dari berbagai kategori seperti juara 1 Ide Bisnis dari Universitas Kristen Petra, juara 1 Video Pendek dari Universitas Ciputra Surabaya, juara 1 Desain Poster dari Universitas Kristen Petra, juara 1 Fotografi dari Universitas Dinamika Bangsa Jambi, juara 1 Unjuk Talenta dari Universitas Ciputra Surabaya, juara 1 Tiktok dari Universitas Ciputra Surabaya, juara 1 Aplikasi Mobile dari Universitas Ciputra Surabaya, juara 1 Desain UI/UX  dari Universitas Surabaya, juara 1 Komik dari Universitas Kristen Petra, juara 1 Web Development dari Universitas 45 Surabaya, serta juara 1 Animasi 2D dari Universitas Dian Nuswantoro Semarang. Juga terdapat Tim Favorit yang diraih oleh Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum Jombang. (***)