Prodi S1 Sistem Informasi Sukses Gelar Yudisium

SurabayaUniversitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) sukses menyelenggarakan upacara yudisium untuk mahasiswa Program Studi S1 Sistem Informasi (SI) pada Jumat (11/8) pagi. Acara yang diadakan di Kafe Fastron lantai 3 Tower Unusa ini merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh para mahasiswa Prodi SI yang telah menyelesaikan studi mereka.

Dalam acara ini juga diumumkan beberapa penghargaan untuk para mahasiswa yang telah menunjukkan prestasi akademik dan kontribusi ekstrakurikuler yang luar biasa. Banyak mahasiswa yang menerima penghargaan CumLaude atas prestasi akademik yang telah diraih sepanjang masa studi.

Sebanyak 35 mahasiswa dari Prodi SI menerima gelar sarjana mereka. Wakil dekan Fakultas, Fajar Annas Susanto, S.Kom., M.Kom, dalam sambutannya mengungkapkan kebanggaannya terhadap prestasi yang telah diraih oleh para lulusan.

Ima kurniastuti S. T, M. T., selaku Kepala Program Studi S1 Sistem Informasi turut berbangga dan memberikan ungkapan apresiasi kepada para mahasiswa.

“Harapannya, para mahasiswa dan mahasiswi yang sekarang melangkah ke jenjang selanjutnya ini dapat melangkah ke masa depan dengan keyakinan dan semangat untuk meraih kesuksesan di berbagai bidang dan srlalu mengunjung tinggi almamater,” ungkapnya.

Dari 35 peserta yudisium, sebanyak 28 mahasiswa dari 35 peserta yudisium lulus dengan predikat CumLaude. Tidak hanya itu, 16 mahasiswa juga lulus sertifikasi LSP (lembaga sertifikasi profesi) dengan 12 mahasiswa yang lolos sebagai analis program dan 3 sebagai auditor dan beberapa mahasiswa yang lolos di kedua bidang. (***)