Surabaya – Minat baca mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) cukup tinggi ini terlihat banyaknya mahasiswa memanfaatkan Perpustakaan untuk membaca buku serta mengerjakan tugas. Sekitar 100 mahasiswa setiap harinya memanfaatkan fasilitas ruang membaca tersebut.
“Setiap harinya sekitar 100 orang mahasiswa yang datang untuk baca buku bahkan mengerjalan tugas-tugas di Perpustakaan ini,” beber Pustakawan Unusa Wahyu Dwi Aji, Rabu 5 Februari 2020.
Perpustakaan Unusa memiliki sekitar 9447 koleksi judul buku yang tersimpan rapi didalam rak. Dengan kondisi ini membuat mahasiswa yang membutuhkan refrensi buku dapat memanfaatkan fasilitas dari Unusa tersebut.
Aji menjelaskan jika sampai saat ini banyak mahasiswa yang mengajukan permintaan buku yang dibutuhkan. “Jadi kami berusaha untuk memenuhi kebutuhan buku yang dicari oleh mahasiswa,” bebernya.
Sementara itu salah satu mahasiswa dari Fakultas Kesehatan Unusa Siti Fatimah mengaku sangat senang untuk berlama lama di Perpupustakaan Unusa. “Karena koleksi bukunya banyak dan refrensinya cukup lengkap,” ucapnya.
Selain untuk membaca buku, mahasiwi semester 7 ini memanfaatkan perpustakaan untuk mengerjakan tugas. “Karena memang tempatnya nyaman untuk mengerjalan tugas bersama dengan teman-teman,” bebernya. (sar humas)