Surabaya – Ratusan siswa dan siswi SMA Ahmad Yani Bojonegoro berkunjung ke Kampus B Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa), jalan Jemursari pada Rabu (9/10). Kunjungan tersebut untuk melihat secara langsung proses pembelajaran dan semua fasilitas yang dimiliki Unusa.
“Pengakuan para siswa tersebut selama ini mereka hanya mendengar Unusa sebagai perguruan tinggi NU yang keren. Nah, hari ini dalam kegiatan Campus Visit, para siswa bisa melihat langsung bagaimana sih proses pembelajaran di Unusa,” kata Kepala Humas dan Marketing Unusa M Ghofirin MPd, usai menyambut para siswa dan guru SMA Ahmad Yani Bojonegoro di Kafe Fastron, lantai 3 Tower Unusa Kampus B.
Ghofirin mengatakan mereka juga bisa melihat secara dekat fasilitas apa saja yang ada di Unusa. Contohnya, fasilitas teknologi digital, ruang serbaguna di Auditorium lantai 9, laboratorium dan fasilitas lainnya.
Kunjungan tersebut sangat berarti baik bagi SMA Ahmad Yani maupun Unusa. Selain untuk merekatkan ikatan silaturahmi antara warga NU, sekaligus meningkatkan potensi kerja sama kedua pihak. “Unusa memiliki berbagai kreasi dan inovasi kampus yang bisa dimanfaatkan secara gratis para siswa seperti electronic library yakni eSerbuk,” imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut Ghofirin mengatakan, Unusa memberi apresiasi bagi para siswa yang ingin mendaftar pada gelombang pertama berupa pembebasan dana pembangunan pendidikan (DPP). Program apresiasi ini diberikan kepada 99 pendaftar pertama sejak 27 September 2019 hingga 31 Januari 2020 bebas uang DPP bagi 7 program studi yakni, D3 keperawatan, D3 Bidan, D4 Kesehatan dan Keselamatan Kerjas (K3), S1 Sistem Informasi, S1 Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI), S1 PG PAUD, dan S1 Akuntansi.
Sementara itu, Guru Bagian Kesiswaan (BK) SMA Ahmad Yani Bojonegoro Zaenul Ghiron, menyatakan rasa terima kasih atas sambutan sivitas akademika Unusa. Ia berharap ke depan akan semakin banyak lulusan SMA Ahmad Yani Bojonegoro yang bisa meneruskan kuliahnya di Unusa.
M Khairul Ihsan, siswa kelas XII IPS jurusan ekonomi berharap kunjungan mereka ke Unusa ini bisa mendapatkan informasi baru tentang tempat kuliah yang diinginkan. “Saya belum punya bayangan mau meneruskan kuliah di mana. Yang pasti saya ingin ambil jurusan akuntansi,” katanya. (hap/Humas Unusa)