Surabaya – Himpunan Mahasiswa (Hima) Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) menggelar kunjungan Studi Banding ke Hima Prodi PBI Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya (UINSA) minggu, (28/04).
Acara ini diadakan guna menjalin silaturahmi dan untuk memperluas pengetahuan mengenai keorganisasian.
Aditya Herwanda Riswan selaku ketua Hima Prodi PBI UINSA mengungkapkan terima kasih atas kunjungan Hima Prodi PBI Unusa ke HIMA Prodi PBI UINSA, karena pada dasarnya UINSA dan Unusa merupakan dua kampus yang bertetangga sudah seharusnya saling menjaga silaturahmi. Ia juga berharap semoga nantinya ada kunjungan-kunjungan lain setelahnya.
“Saya ucapkan terima kasih atas kesediaan waktu rekan-rekan PBI Unusa untuk berkunjung ke kampus kami, sudah selayaknya dua kampus yang bertetangga saling menjaga silaturahmi antar keduanya. Saya berharap nantinya akan ada kunjungan-kunjungan lain yang dapat menjaga silaturahmi dan saling meningkatkan wawasan antar keduanya” ujar Riswan.
Adapun rangkaian acara pada pertemuan tersebut antara lain pembukaan, dilanjutkan sesi perkenalan antara Hima Prodi PBI UINSA dan Hima Prodi PBI Unusa dan kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab. Tidak berhenti sampai disitu, mereka juga mengadakan small group discussion yang dibagi setiap divisi guna menanyakan lebih lanjut mengenai program kerja masing-masing.
Ela Nur Laili selaku ketua Hima Prodi PBI Unusa mengungkapkan bahawa dirinya turut berterima kasih atas sambutan ramahnya dan atas waktu, tempat yang disediakan oleh Hima Prodi PBI UINSA. Ia juga berharap agar nantinya setelah mendapatkan ilmu, Hima Prodi Unusa dapat memperbaiki kinerja dalam berorganisasi.
“Saya selaku ka Hima Prodi PBI Unusa mengucapkan banyak terima kasih atas sambutan ramahnya, mengingat Hima Prodi PBI Unusa ini baru berdiri tahun 2016, oleh karena itu dengan ilmu yang didapat dari teman-teman disini dapat meningkatkan kinerja para anggota dalam berorganisasi” terangnya. (nrl/Humas)