Surabaya – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Riset dan Keilmiahan Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (RITMANUSA) mengadakan Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah baik PKM 5 Bidang dan PKM GT maupun PKM AI, yang bertempat di Kafe Fastron lantai 3 Unusa Kampus B Jemursari Surabaya, Sabtu-Minggu (9-10/3). Dua narasumber dihadirkan dalam kegiatan ini, Dr. Bambang Sampurno, M.T. dan Dr. Bambang Dwi Argo, Ph.D.
Dr. Bambang Sampurno, M.T. yang memberikan semangat kepada mahasiswa Unusa untuk membuat PKM dengan menceritakan prestasi Unusa yang lolos PIMNAS tahun lalu. Beliau berharap agar mahasiswa lebih kreatif dan inovatif dalam membuat PKM.
“Membuat Proposal PKM itu melalui proses dan harus dengan hati nurani agar semua berjalan dengan lancar,” ungkapnya.
Dia membedah macam-macam PKM secara lebih mendalam dan memberikan arahan bagaimana menyusun PKM sehingga dapat lolos PIMNAS. “Mahasiswa harus menyiapkan Proposal PKM mulai dari sekarang karena review proposal PKM untuk mengikuti PIMNAS,” ungkapnya.
Direktur Akademik dan Kemahasiswaan (Akamawa) UNUSA Umdatus Soleha, M.Kes., mengungkapkan, tahun ini mahasiswa sangat antusias mengikuti pelatihan penulisan PKM 2019.
“Peserta pelatihan tahun ini lebih banyak dari tahun kemarin. Diharapkan tahun ini banyak mahasiswa yang mengirimkan karya tulisnya dan insyaallah karya tulisnya bisa menang dan kedepannya dapat menjadi motivasi bagi mahasiwa lainnya untuk mengikuti jejak dari para pemenang,” kata Umdatus.
Lebih lanjut, Umdatus berpesan kepada mahasiswa untuk lebih giat lagi menulis agar pengetahuan bertambah dan peluang untuk menang semakin besar.
“Diharapkan mahasiswa mengirim sebanyak banyaknya dan sebagus mungkin agar banyak peluang untuk menang,” ujarnya.
Pelatihan PKM 2019 ini dibagi menjadi lima kategori, yaitu 5 kategori Kewirausahaan (PKM-K), Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM-M), Penelitian (PKM-P), Teknologi (PKM-T), dan Karsa Cipta (PKM-C). Selain itu, ada pembahasan tentang PKM AI dan GT.
Mahasiswa dilatih untuk lebih mengenal PKM, mengetahui bidang PKM yang di perlombakan, dan memahami satuan baku untuk penulisan karya tulis PKM serta kiat-kiat dalam penulisan PKM. (Humas UNUSA)