Surabaya – Sejumlah Mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa (HIMA) S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya menggelar aksi bagi-bagi bunga kepada dosen dan seluruh tenaga kependidikan di seluruh kampus Unusa. Pembagian bunga di Kampus A dan B tersebut dalam rangka peringatan Hari Guru yang jatuh kemarin Minggu (25/11).
Ketua HIMA S1 PGSD Unusa, Aisyah Nur Afifah Maulidiyyah, mengatakan pihaknya sengaja melakukan aksi simpatik tersebut. “Kemarin (25/11) adalah hari guru, bila di sekolah para siswa memberikan apresiasi kepada gurunya, kita disini sebagai mahasiswa ya mencoba memberikan apresiasi kepada dosen-dosen kami,” ungkapnya.
Ia mengungkapkan alasan pembagian ucapan terima kasih dibingkai pigora dipilih sebagai aksi simpatik itu. “Meskipun ini hanya aksi simpatik, kami ingin membagikan pigora sebagai rasa terima kasih kepada para dosen. Lewat jasa mereka (dosen Unusa) yang indah, kami bisa mendapatkan ilmu. Sementara, desain yang ada di pigora tersebut, kami analogikan sebagai jasa mereka yang indah. Pemerintah Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 menetapkan tanggal 25 November dijadikan sebagai Hari Guru Nasional untuk menghormati jasa guru. Alasan pemilihan tanggal tersebut bertepatan dengan hari kelahiran Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI),” ungkapnya, Senin (26/11).
Dekan FKIP Unusa, Dr. Mohammad Thamrin Hidayat, M.Kes. mengungkapkan rasa terima kasihnya karena telah diberikan pigora ucapan terima kasih untuk memperingati hari guru. “Saya tidak menyangka akan dapat bingkisan ini, saya senang mendapat apresiasi ini dari anggota HIMA PGSD Unusa. Selain itu, saya juga sangat mengapresiasi atas inisiatif para anggota HIMA PGSD Unusa,” ungkap Thamrin. (Humas Unusa)